Advertisement
Xiaomi Rilis Tablet Jumbo Mi Pad 4

Advertisement
Harianjogja.com, SOLO—Xiaomi kembali merilis tablet terbaru, Mi Pad 4 Plus. Vendor telepon seluler (ponsel) Tiongkok itu merupakan peningkatan dari pendahulunya, Mi pad 4. Ukuran Mi Pad 4 Plus lebih besar dengan layar 10,1 inci beresolusi 1.920 x 1.200 piksel.
Aspek rasio Mi Pad 4 Plus adalah 16:10 dengan sudut layar membulat. Bingkai tablet ini masih cukup tebal sehingga belum termasuk dalam kategori bezel-less. Secara keseluruhan, desain Mi Pad 4 Plus sama persis dengan Mi Pad 4. Bedanya hanya terletak pada bobot yang lebih berat sekitar 143 gram dari varian standar.
Advertisement
Dikutip Jaringan Informasi Bisnis Indonesia dari GSM Arena, Jumat (17/8/2018), Mi Pad 4 Plus menggunakan kamera utama dengan resolusi 13 MP. Sementara untuk kebutuhan selfie, tablet ini dibekali kamera depan beresolusi 5 MP. Tablet Mi Pad 4 Plus dibekali chipset Snapdragon 660.
Kapasitas RAM dan memori internal Mi Pad 4 Plus terbilang cukup standar. Adapun kapasitas RAM Mi Pad 4 Plus adalah 4 GB sementara memori internalnya 64 GB atau 128 GB. Sedangkan kapasitas baterai Mi Pad 4 Plus cukup besar, yakni 8.620 mAh. Hanya saja, tablet ini belum dibekali teknologi pengisian daya cepat (fast charging).
Mi Pad 4 Plus tersedia dalam dua varian warna, yakni hitam dan gold. Tablet teranyar dari Xiaomi ini dibanderol sekitar Rp4 juta untuk memori internal 64 GB sementara untuk varian 128 GB harganya sekitar Rp4,5 juta. Sayangnya, belum diketahui pasti kapan tablet anyar Xiaomi itu dirilis di Indonesia. Saat ini, tablet Mi Pad 4 Plus baru dijual di pasar lokal Tiongkok.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Prabowo Ungkap Penerapan Tarif Trump untuk Indonesia yang Saling Menguntungkan
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Polisi Ringkus Pelaku Penggelapan Sepeda Motor di Mergangsan Jogja
- Disdikpora Kulonprogo Belum Terima Laporan Penutupan SMP Maarif Yani, Ini Tanggapan Pihak Yayasan
- Banyak Sekolah Negeri di Kulonprogo Kekurangan Siswa, Bupati Ajukan Opsi Regrouping
- Lulusan Sarjana Jadi Pengangguran Terbanyak Kedua di Bantul
- Kepala Pilar Tol Jogja-Solo Ditargetkan Selesai Dikerjakan Agustus 2025
Advertisement
Advertisement