Advertisement

Tips Beli Ponsel Murah Tapi Berkualitas

Jumali
Rabu, 02 Februari 2022 - 02:47 WIB
Jumali
Tips Beli Ponsel Murah Tapi Berkualitas Ilustrasi. - Ist/Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, JOGJA - Memiliki ponsel murah tapi berkualitas sudah menjadi impian setiap orang. Tapi sayangnya, kesalahan terbesar dari masyarakat kita saat membeli ponsel selalu percaya kepada iklan. Padahal, hal itu belum tentu sesuai dengan kebutuhan kita.

Agar Anda tidak rugi ketika membeli ponsel murah tapi berkualitas simak tips berikut ini :

Advertisement

- Kelas menengah

Pilihlah ponsel dari kelas menengah. Sebab, dari segi spesifikasi, kualitas ponsel kelas menengah jelas jauh lebih baik dibanding membeli ponsel di kelas entry level. Selain itu ponsel kelas menengah memiliki banyak pilihan sehingga akan memperbanyak kesempatan kita untuk memilih dan membandingkan.

- Chipset

Ponsel murah tapi berkualitas bisa dilihat dari chipsetnya. Pilih ponsel dengan chipset terbaik saat ini.

- RAM

Selain chipset, ponsel murah tapi berkualitas juga bisa dilihat dari RAM. Pilih RAM yang sesuai dengan chipsetnya. Ponsel di kelas menengah biasanya memiliki RAM 3 GB atau 4 GB, namun bila budget Anda tidak memungkinkan, bisa juga memilih RAM 2 GB, tapi spek harus mendukung chipsetnya.

- Layar

Kualitas dari ponsel murah tapi berkualitas dapat dilihat dari resolusi layar. Agar mata lebih nyaman, maka resolusi layar minimum setidaknya sudah 1080p atau layar full HD.

- Kualitas kamera

Anda tidak perlu memaksakan diri membeli ponsel dengan kamera terbaik jika budget terbatas. Sebab ponsel murah pun sekarang sudah banyak yang dilengkapi kamera dengan hasil jepretan di atas rata-rata.

- Desain dan material

Pilih desain dan material terbaik untuk ponsel murahmu. Tidak sulit sebenarnya, karena saat ini banyak ponsel murah yang menawarkan desain dan material yang baik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Densus 88 Menangkap Lagi Satu Terduga Teroris, Total Delapan Orang

News
| Jum'at, 19 April 2024, 14:57 WIB

Advertisement

alt

Sambut Lebaran 2024, Taman Pintar Tambah Wahana Baru

Wisata
| Minggu, 07 April 2024, 22:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement