Advertisement
Gerhana Bulan Total, 8 November Bisa Disaksikan di Seluruh Wilayah Indonesia

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA -- Gerhana bulan total akan terjadi Selasa (8/11/2022). Fenomena ini akan menjadi gerhana total terakhir di 2022.
BACA JUGA : Gerhana Bulan Total Mei Tak Bisa Disaksikan di Wilayah Indonesia
Advertisement
Melansir situs resmi BMKG, puncak gerhana bulan total akan berlangsung mulai pukul 17.59.11 WIB dan berakhir pukul 20.57.43 WIB. Menariknya, gerhana bulan total kali ini, bisa disaksikan di seluruh wilayah Indonesia.
Selain itu, gerhana ini juga bisa disaksikan oleh mereka yang berada di di wilayah utara dan timur Eropa, Asia, Amerika Utara, sebagian besar Amerika Selatan, Australia, dan Antartika.
gerhana bulan total 8 November 2022 ini merupakan anggota ke 20 dari 72 anggota pada seri Saros 136. Gerhana bulan sebelumnya yang berasosiasi dengan gerhana ini adalah gerhana bulan total 28 Oktober 2004.
Pada tahun 2022 terjadi 4 (empat) kali gerhana, yaitu 2 (dua) kali gerhana Matahari dan 2 (dua) kali gerhana Bulan. Rinciannya adalah sebagai berikut :
1. Gerhana Matahari Sebagian (GMS) 30 April 2022 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
2. Gerhana Bulan Total (GBT) 16 Mei 2022 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
3. Gerhana Matahari Sebagian (GMS) 25 Oktober 2022 yang tidak dapat diamati dari Indonesia
4. Gerhana Bulan Total (GBT) 8 November 2022 yang dapat diamati dari Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Berita Pilihan
Advertisement

Waspada! Cuaca Ekstrem Berpotensi Terjadi antara Maret-Mei
Advertisement

Menengok Lava Bantal, Destinasi yang Dahulu Hanya Jadi Objek Penelitian Mahasiswa
Advertisement
Berita Populer
- Gunungkidul Mulai Panen Raya Padi
- Lansia Miskin di Jogja Bakal Diberi Bansos Seumur Hidup, dari Mana Sumber Dananya?
- Penelitian Indef: Penjualan UMKM Jogja Naik 148%
- Hari Bhakti Ke-73, Kantor Imigrasi Yogyakarta Senantiasa Tingkatkan Pelayanan
- Ratusan P3K Gunungkidul Tinggal Tunggu Nomor Kepegawaian
Advertisement
Advertisement