Advertisement
Ini Dia Mobil Terlaris Sepanjang Januari-Juni 2025, Toyota dan Daihatsu Masih Memimpin

Advertisement
otomotif.bisnis.com
Simak Daftar 10 Merek Mobil Terlaris Semester I/2025
Rizqi Rajendra, Aprianus Doni Tolok
3–4 minutes
Bisnis.com, JAKARTA – Grup Astra yakni Toyota dan Daihatsu masih memimpin pasar pada penjualan mobil sepanjang semester I/2025.
Advertisement
Berdasarkan data terbaru Gaikindo yang diterima Bisnis, sepanjang periode Januari-Juni 2025, total penjualan mobil wholesales ambles 8,6% yoy menjadi 374.740 unit, dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya sebanyak 410.020 unit.
Sementara itu, penjualan mobil secara ritel pun turun 9,7% menjadi 390.467 unit, dibandingkan 6 bulan pertama 2024 sebanyak 432.453 unit.
Ditinjau berdasarkan mereknya, penjualan mobil secara wholesales tertinggi masih diraih oleh Grup Astra, yakni Toyota dan Daihatsu masing-masing sebesar 123.846 unit dan 64.405 unit pada 6 bulan pertama 2025.
Penjualan merek mobil terlaris selanjutnya yaitu Honda meraih sebesar 32.681 unit, disusul Mitsubishi Motors sebanyak 31.081 unit.
Kemudian, Suzuki mencatatkan angka penjualan 27.180 unit pada Januari-Juni 2025. Diikuti produsen mobil listrik asal China, BYD yang meraih penjualan 14.092 unit.
BACA JUGA: Mobil Listrik Air ev Terbakar di Bandung, Begini Respons Wuling Motor
Berturut-turut, merek mobil terlaris selanjutnya di Indonesia yakni Mitsubishi Fuso sebanyak 11.442 unit, Isuzu 11.275 unit, Hyundai (HMID) 11.188 unit, dan Chery 10.283 unit.
Meskipun penjualan semester I/2025 melemah, Ketua I Gaikindo Jongkie Sugiarto mengatakan, para pelaku industri masih berharap pasar dapat pulih seiring dengan adanya ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 yang akan digelar pada tanggal 24 Juli-3 Agustus 2025 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City.
"Juli nanti akan ada GIIAS 2025, mudah-mudahan bisa menjadi stimulus untuk meningkatkan angka-angka penjualan," ujar Jongkie kepada Bisnis, dikutip Selasa (8/7/2025).
Pada Juni 2025, penjualan mobil wholesales sebesar 57.760 unit, atau merosot 22,6% secara year-on-year (yoy) dibandingkan Juni 2024 sebanyak 74.615 unit.
Di lain sisi, penjualan mobil secara ritel alias dari dealer ke konsumen juga susut 12,3% yoy menjadi 61.647 unit pada Juni 2025, dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebanyak 70.290 unit.
Adapun, jika ditinjau secara bulanan, penjualan mobil wholesales juga turun 4,7% (month-to-month/mtm) dibandingkan penjualan Mei 2025 sebanyak 60.612 unit. Sementara itu, penjualan mobil secara ritel naik tipis 0,6% dibandingkan Mei 2025 sebesar 61.307 unit.
Daftar 10 Merek Mobil Terlaris Januari-Juni 2025:
1. Toyota: 123.846 unit
2. Daihatsu: 64.405 unit
3. Honda: 32.681 unit
4. Mitsubishi-Motors: 31.081 unit
5. Suzuki: 27.180 unit
6. BYD: 14.092 unit
7. Mitsubishi Fuso: 11.442 unit
8. Isuzu: 11.275 unit
9. Hyundai (HMID): 11.188 unit
10. Chery: 10.283 unit
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Selasa (8/7/2025), dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
- Jadwal dan Tarif DAMRI ke Bandara YIA, Purworejo dan Kebumen, Selasa 8 Juli 2025
- Jadwal Kereta Bandara Jogja Terbaru Hari Ini, Selasa (8/7/2025)
- SD Swasta Siap Gratis Jika Anggaran Sesuai Tanpa Menurunkan Kualitas
- Bukan Pelayaran, Salah Satu Pelaku Penganiayaan Rekan Pengantar Jasa Makanan di Godean Ternyata Admin Pelabuhan
Advertisement
Advertisement