Advertisement
Sebagai APM, Akankah Indomobil Merakit KIA?

Advertisement
Harianjogja.com, TANGERANG—Indomobil yang selama ini dikenal sebagai agen pemegang merek (APM) Kia membuka kemungkinan untuk merakit merek Korea itu diperakitan milik perseroan, yakni National Assemblers di Pulo Gadung, Jakarta.
Presiden Komisaris PT Indomobil Sukses Internasional Tbk, Soebronto Laras mengatakan salah satu nilai lebih Indomobil sehingga dipilih Kia ialah memiliki pabrik perakitan kendaraan. "Indomobil lebih gampang karena punya pabrik, kalau punya pabrik orang mau kawin sama kami," ujarnya di sela-sela peluncuran Suzuki Jimny di GIIAS 2019, Kamis (18/7/2019).
Advertisement
Soebronto menegaskan Indomobil akan mempelajari terlebih dahulu terkait dengan peluang merakit Kia. Pasalnya, pemerintah saat ini sangat ketat dalam memberikan izin impor.
Seperti diketahui, Indomobil memiliki pabrik National Assemblers yang berlokasi di Pulo Gadung, Jakarta Timur. Saat ini pabrik tersebut memproduksi beragam komponen otomotif. "Kalau Kia mau masuk ke situ kami oke saja," tambahnya.
Soebronto menambahkan tidak mudah untuk berbisnis pada sektor otomotif. Pasalnya, untuk membangun dealer siap pakai saat ini biayanya sekitar Rp30 miliar hingga Rp35 miliar. "Itu katakan kita buka showroom yang siap pakai, terus terang saja marginnya tidak besar," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ledakan di Pelabuhan Shahid Rajaee Iran, 8 Orang Dilaporkan Tewas dan 750 Lainnya Terluka
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Puluhan Sapi Jumbo di Bantul Didaftarkan untuk Seleksi Hewan Kurban Presiden
- Polres Bantul Terus Berusaha Cegah dan Tekan Kejahatan Jalanan di Wilayahnya
- Kementerian Hukum DIY Gelar Peringatan Hari Kekayaan Intelektual Sedunia, Masyarakat Antusias Serbu Layanan Konsultasi dan Pendaftaran
- Balai Karantina Jogja Gagalkan Upaya Penyelundupan Ular dan Biawak di Bandara YIA
- Mahasiswa UNS Terjatuh saat Memanjat Tebing di Pantai Siung Gunungkidul, Korban Selamat
Advertisement
Advertisement