Advertisement
Ada Fitur Baru WhatsApp, Bisa Batalkan Pesan yang Dihapus

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Aplikasi WhatsApp luncurkan beberapa fitur baru. Fitur ini di antaranya untuk membatalkan pesan yang baru dihapus dan keluar grup tanpa ketahuan.
Fitur pembatalan pesan yang baru dihapus ini dapat digunakan untuk menarik kembali pesan yang baru Anda hapus (undo) dengan mode 'Hapus pesan untuk saya' (delete for me).
Advertisement
Sementara itu, fitur baru Whatsapp yang mengejutkan adalah pengguna dapat keluar grup tanpa ketahuan, secara diam-diam. Cara kerja fitur ini adalah, apabila seorang pengguna keluar dari salah satu grup, maka anggota grup yang lain tidak mendapatkan notifikasi. Hanya admin grup saja yang mendapatkan notifikasi keterangan adanya anggota yang keluar.
Selain kedua fitur tadi, ada juga beberapa fitur Whatsapp lain yakni:
1. Hapus pesan anggota grup oleh Admin
WhatsApp mengeluarkan fitur baru untuk membantu para Admin grup untuk lebih mudah mengkoordinasikan anggotanya.
Dalam fitur ini, Admin dalam grup dapat menghapus pesan yang dikirim oleh anggota dengan opsi pilihan 'hapus untuk semua orang' (delete for everyone) dan 'hapus untuk saya' (delete for me).
BACA JUGA: Huawei Cloud Indonesia Akan Meluncur Tahun Ini
2. Pratinjau link pada status WhatsApp
Dengan fitur baru ini, pengguna dapat sedikit lebih banyak melihat informasi yang dimuat dalam sebuah link yang terpampang dalam status WhatsApp yang dibagikan oleh salah satu kontak Anda.
3. Filter pesan masuk yang belum terbaca
Untuk menggunakan fitur ini, pengguna dapat membuka kolom pencarian (search) dan dilanjutkan dengan mengklik 'belum dibaca' (unread). Dengan begitu, akan ditampilkan semua pesan yang belum terbaca, baik dari waktu terlama hingga yang baru diterima.
BACA JUGA: Garap Dunia Metaverse, Uni Emirat Arab Bangun Kantor Kementerian Virtual
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hasil Kunjungan Presiden Prabowo: Indonesia dan Arab Saudi Sepakati Investasi Senilai Rp437 Triliun
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Pemulangan Jenazah Mahasiswa KKN-PPM UGM Korban Kapal Tenggelam Menunggu Pihak Keluarga
- Program Rumat Sampah dari Rumah Mampu Atasi Masalah Sampah di Purwokinanti Jogja
- Tabrakan Mobilio vs Fortuner di Jalan Nasional di Gunungkidul, Seluruh Penumpang Dilarikan ke Rumah Sakit
- Pelatih PSIM Jogja Van Gastel Soroti Perbedaan Sepak Bola Indonesia dan Belanda, Singgung Pembinaan Usia Dini
- Masih Ada Sekolah Negeri Kekurangan Siswa di Kota Jogja, Hasto Wardoyo Upayakan Peningkatan Kualitas
Advertisement
Advertisement