Advertisement

Suzuki All New Ertiga Hybrid Janjikan Kenyamanan

Media Digital
Minggu, 16 Oktober 2022 - 18:57 WIB
Budi Cahyana
Suzuki All New Ertiga Hybrid Janjikan Kenyamanan Suzuki All New Ertiga Hybrid. - Istimewa

Advertisement

JOGJA—Suzuki All New Ertiga Hybrid dicoba sejumlah awak media melalui test drive beberapa waktu lalu. Dari Dealer Suzuki Mobil Jalan Laksda Adisucipto Jogja, rombongan menuju utara, dengan rute Jogja-Magelang-Ambarawa. 

“Tranmisi automatic tentu sangat memudahkan di jalan yang padat dan ramai karena weekend. Konsumsi LMPV milik Suzuki ini tergolong irit,” ujar Rizki Indriananta, General Manager Sumber Baru Mobil Main Dealer Suzuki area DIY, Kedu dan Banyumas, melalui keterangan tertulis, Minggu (16/10/2022).

Advertisement

Menurutnya, sensasi berkendara menggunakan All New Ertiga Hybrid sangat dipengaruhi sistem hybrid yang dimiliki LMPV satu ini. Mobil ini juga dibekali dengan Integrated Starter Generator (ISG). Secara sederhana ISG berfungsi sebagai sistem yang mengubah energi kinetik menjadi listrik, lalu disimpan di dalam baterai lithium

“Baterai lithium inilah yang membuat mesin menjadi lebih bertenaga,” terangnya.

Di jalan arah Jogja-Magelang mobil dipacu dalam kecepatan rata rata 60-80 km. Tidak ada getaran yang signifikan dalam perjalanan tersebut. Memasuki rute Magelang-Ambarawa, dengan jalan yang naik turun, LMPV satu ini juga melaju dengan tenang. Mesin tetap stabil saat menanjak melewati perbukitan.

Interior All New Ertiga Hybrid dilengkapi tombol telepon dan tombol Bluetooth

LED yang cukup besar dan bisa terkoneksi dengan ponsel akan membuat anak nyaman menonton video saat melakukan perjalanan yang cukup panjang.

Selesai dari Ambarawa, perjalanan pulang dilakukan di rute yang sama dan berakhir di kantor dealer Suzuki Mobil Jalan Laksda Adisucipto Jogja.

“Indikator bensin yang tadinya full, hanya berkurang beberapa strip saja. Ini menunjukkan bahwa LMPV andalan Suzuki ini, sangat irit,” ujar Rizki.

Suzuki All New Ertiga Hybrid dijual mulai dari Rp278,6juta untuk tipe GX M/T OTR Jogja. Tipe tertingginya, SS A/T, dijual dengan banderol Rp300,9juta OTR Jogja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Dipimpin Nana Sudjana, Ini Sederet Penghargaan Yang Diterima Pemprov Jateng

News
| Kamis, 25 April 2024, 17:17 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement