Advertisement
Google Mudahkan Pengguna Pindah Akun Kerja dan Pribadi di Chrome iOS

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Google mengumumkan fitur baru di peramban (browser) Chrome untuk iOS yang memungkinkan pengguna berpindah dengan mudah antara akun kerja dan pribadi.
BACA JUGA: Pasword Terlalu Gampang, Google Chrome akan Otomatis Menggantinya
Advertisement
Sebelumnya, pengguna iOS yang ingin berganti akun Google di Chrome harus keluar (log out) dari satu akun dan masuk kembali ke akun lain.
"Untuk menyederhanakan pengalaman ini sekaligus meningkatkan keamanan, Chrome di iOS kini menghadirkan fitur perpindahan akun yang mulus disertai pemisahan data untuk akun yang dikelola," kata Google dalam unggahan blog resminya, dikutip pada Selasa (22/7/2025).
Melalui fitur ini, ketika pengguna masuk ke akun kerja Google di Chrome, semua aktivitas penelusuran terkait organisasi akan dipisahkan dari penelusuran pribadi di perangkat yang sama.
Data lokal seperti tab, riwayat, dan sandi akan tetap berada dalam lingkungan akun yang dikelola, tanpa bercampur dengan akun lain. Google menilai fitur ini ideal baik untuk pengguna maupun administrator TI.
“Pengalaman perpindahan akun yang lebih baik serta pemisahan data ini membantu perusahaan memungkinkan karyawan menggunakan perangkat pilihan mereka sendiri,” kata Google.
Saat pengguna pertama kali masuk atau beralih ke akun yang dikelola, mereka akan melihat layar onboarding yang menjelaskan bagaimana data dipisahkan dan bagaimana organisasi mereka mengelola informasi tersebut.
Organisasi tetap memiliki kontrol penuh dan dapat menentukan bagaimana data browsing sebelumnya ditangani saat pengguna pertama kali masuk ke akun kerja. Setelah berpindah, pengguna juga akan diberi tahu bahwa mereka sedang memasuki lingkungan kerja yang diawasi.
Selain itu, Google juga mengumumkan peningkatan keamanan untuk perangkat mobile, yang mencakup pelaporan keamanan lanjutan di Chrome Enterprise untuk perangkat Android dan iOS yang memungkinkan tim TI mengirim data penting ke konsol admin Google, log Chrome, atau sistem keamanan pilihan mereka.
Penyaringan URL (URL filtering) di iOS yang memungkinkan organisasi memblokir akses ke situs AI generatif tertentu dan mengalihkan pengguna ke layanan korporat yang disetujui.
"Organisasi yang ingin meningkatkan produktivitas di perangkat seluler maupun yang ingin mengurangi risiko kehilangan data di seluruh endpoint, Chrome Enterprise Premium menawarkan semakin banyak perlindungan lintas sistem operasi dan platform," tulis Google.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Rancangan APBN 2026 Difokuskan untuk MBG, Sekolah Rakyat, Kesehatan Gratis hingga Ketahanan Pangan
Advertisement

Sendratari Ramayana Prambanan Padhang Bulan Hadirkan Nuansa Magis Bulan Purnama dan Budaya Jawa nan Sakral
Advertisement
Berita Populer
- 10 Startup Mahasiswa Tembus Business Matching untuk Perkuat Ekosistem Produk Wisata Kawasan Borobudur
- Pemkot Libatkan HIPMI untuk Wujudkan Program Satu Kampung 1 Pengusaha di Kota Jogja
- Jadwal KRL Jogja-Solo Selasa 22 Juli 2025: Stasiun Tugu, Lempuyangan, Maguwo, Ceper, Srowot, Klaten Delanggu hingga Palur
- Jadwal Kereta Bandara YIA Hari Ini Selasa 22 Juli 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu dan YIA
- Jadwal SIM Keliling Bantul Hari Ini Selasa 22 Juli 2025: Di MPP Pemda
Advertisement
Advertisement