Advertisement
Kenali Keselamatan Berkendara untuk Buah Hati, Simak Tips Ini
Advertisement
JOGJA—Anak merupakan masa depan bagi setiap orang tua. Namun masih banyak masyarakat yang tidak peduli terhadap keselamatan buah hati saat para orang tua berkendara bersama buah hati. Astra Motor Yogyakarta selaku main dealer sepeda motor Honda wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Kedu, dan Banyumas, Jawa Tengah memiliki tips berkendara saat berkendara bersama buah hati.
Pertama, pastikan anak berkendara di usia 17 tahun ke atas dan sudah memiliki SIM C. Pengendara wajib menggunakan perlengkapan berkendara yang lengkap seperti halnya pengendara pada umumnya seperti helm, jaket, sepatu dan celana panjang. Hal ini dikarenakan potensi risiko kecelakaan antara si pengendara dan pembonceng itu sama. Selain itu juga dapat mengurangi risiko benturan saat terjadinya kecelakaan.
Advertisement
Kedua, apabila memboncengkan anak diharuskan berada di belakang dan sangat tidak dianjurkan anak berada di posisi depan atau menggunakan kursi bantu agar anak dapat duduk di depan. Adapun risiko yang ditimbulkan di antaranya anak akan terkena terpaan angin, dan yang paling berbahaya pada saat di pengendara melakukan pengereman mendadak maka pengendara akan lebih fokus ke kemudi sepeda motor daripada ke anak tersebut sehingga anak akan berada di posisi yang berisiko terlempar dari sepeda motor.
BACA JUGA: Olimpiade Paris 2024, Ini Jadwal Pertandingan Sepak Bola Laki-Laki
Sebaiknya anak dibonceng di tengah bersama kedua orang tuanya namun apabila berkendara sendiri, anak tetap berada di posisi belakang dengan bantuan menggunakan seatbelt khusus sepeda motor.
Ketiga, jangan mengajarkan anak bekendara sepeda motor sebelum cukup umur atau sebelum memiliki SIM. Banyak orang tua yang merasa bangga saat anak sudah bisa berkendara sepeda motor sebelum cukup umur.
Hal ini justru akan membahayakan anak saat berkendara di jalan raya karena anak belum mampu membaca dan belajar kondisi bahaya yang ada di jalan raya dan juga akan membahayakan pengendara yang lain.
"Jangan korbankan masa depan anak dengan berkendara yang tidak aman, apalagi memberikan fasilitas sepeda motor saat anak belum cukup umur," kata Community Development & Safety Riding Supervisor Astra Motor Yogyakarta Muhammad Ali Iqbal, seperti dalam keterangan tertulis yang diterima Harianjogja.com, Selasa (23/7/2024). (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Peringati Sumpah Pemuda, Karang Taruna Rejowinangun Gelar Rejowinangun Fest 2024
- Ruang Melamun Bisa Jadi Rekomendasi Toko Buku Lawas di Jogja
- BKAD Kulonprogo Terbitkan SPPT, Nilai Pajak Bandara YIA Tahun 2024 Rp16,38 Miliar
- Grand Zuri Malioboro Corporate Gathering Nobar Home Sweet Loan
- Pilkada 2024: Politik Uang Tak Pengaruhi Preferensi Pemilih di Kota Jogja
Advertisement
Advertisement