Advertisement
Hanya Butuh Sebulan, Penjualan Rush Naik 5 Kali Lipat

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Sebulan sejak diluncurkan, Astrido Toyota total rata-rata surat pesanan kendaraan Toyota Rush meningkat lima kali lipat.
Operation Manager Astrido Toyota Budi Antony mengatakan total rata-rata surat pesanan kendaraan (SPK) Totoyota Rush mencapai 500 unit setiap bulan sejak diluncurkan. SPK tersebut lebih tinggi dari rata-rata sebelumnya ketika Toyota Rush baru belum diluncurkan, yakni 100 unit.
Advertisement
“Rush setiap bulan 500 unit dari sejak launching, sebelumnya kan kita sudah ambil order dari Desember [2017]. Jadi setiap bulan rata-rata Rush 500 unit, sebelumnya model lama Rush jualnya hanya 100. Dia naiknya 5 kali lipat SPK-nya,” kata Budi, Ahad (1/4/2018).
Dia menjelaskan SPK Toyota Rush di total 18 diler Astrido hingga bulan ini telah mencapai sekitar 2.000 unit dengan rata-rata setiap bulan 500 unit.
Perusahaan, lanjutnya meminta pasokan kendaraan sport utility vehicle (SUV) tersebut terus ditingkatkan oleh PT Toyota-Astra Motor (TAM). “Jadi sekarang memang menunggu dari TAM, harapannya kata TAM pada semester 2 akan ada perbaikan supply,” katanya.
Dia menambahkan, konsumen kemungkinan baru bisa mendapatkan kendaraan SUV Toyota Rush pada Juli atau Agustus tahun ini jika melakukan pembelian pada Maret 2018.
Oleh karena itu, lanjutnya, konsumen yang melakukan pemesanan pada bulan ini sulit untuk mendapatkannya pada lebaran tahun ini. Menurutnya, SUV Toyota Rush matik merupakan yang paling laku dibandingkan dengan yang manual. “Iya bisa Juli, Agustus. indennya cukup jauh, 4 bulan, terutama yang matik ya. Paling laku matik,” katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- 100 Personel Satpol PP Dikerahkan untuk Membersihkan Sampah Liar di Bantul
- Merespons Upah Rendah Buruh, MPBI DIY Gelar Pasar Murah May Day
- Banjir dan Tembok Ambrol Diterjang Banjir, Penjaga Sekolah SD Bogem II di Sleman Diungsikan
- Jadwal KRL Jogja Solo Terbaru Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Tugu hingga Palur
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Minggu 11 Mei 2025, Berangkat dari Stasiun Palur hingga Lempuyangan
Advertisement