Advertisement
Peningkatan Permintaan Mobil Bekas Diprediksi Sampai 20 April Mendatang

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Permintaan mobil bekas terus meningkat dan diprediksi akan terjadi hingga 20 April 2023.
BACA JUGA: Ini Mobil Bekas yang Paling Banyak Dicari
Advertisement
Hal ini diungkapkan oleh Pemilik Jordy Mobil, Andi Supriadi. Andi menyatakan, permintaan mobil bekas ini sebelum bulan puasa malah naik sekitar 30 persen.
"Sebab, mereka sudah tahu bahwa bulan puasa ini leasing menahan [transaksi], tidak berani jor-joran, pas sudah masuk bulan puasa, efektifnya kan sampai tanggal 20 udah tutup nih, itu sih perkiraan saya minggu depan setelah THR akan kembali melonjak," katanya.
Lebih lanjut Andi untuk saat ini kebanyakan pengunjung hanya datang untuk melihat saja. Kendati demikian, prediksi Andi bahwa pembeli mobil bekas bakal meningkat 20 persen setelah THR turun untuk merealisasi pembelian.
"Dari minggu lalu saya lihat dari Sabtu-Minggu yang berkeliling banyak, tapi masih bingung milih unit dan masih lihat-lihat. Kalau pas THR bisa dua kali lipat dan bisa lebih dari 20 persen," katanya.
Tren peningkatan ini seiring dengan pulihnya ekonomi Indonesia setelah pandemi beberapa tahun lalu. Artinya, keadaan sekarang sudah benar-benar dikatakan normal atau kembali seperti kondisi pra pandemi.
"Tahun ini lebih bagus dari tahun lalu, karena kan sudah memang benar-benar normal tahun ini dan sudah seperti pra pandemi atau pada 2019 ke belakang," jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Ekspor Batu Bara Indonesia Terendah Selama 3 tahun Terakhir, Ini Penyebabnya
Advertisement

Amerika Serikat Keluarkan Peringatan Perjalanan untuk Warganya ke Indonesia, Hati-Hati Terorisme dan Bencana Alam
Advertisement
Berita Populer
- Jangan Sampai Kelewatan, Cek Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Selama Mei 2025
- Siap-siap, Jadwal Pemadaman Listrik Hari Ini di Sleman, Minggu 11 Mei 2025, Mulai Pukul 10.00 WIB
- Tarif dan Jalur Trans Jogja ke Lokasi Wisata di Jogja dan Sekitarnya, Cek di Sini
- Pasar Terban Jogja Disulap Jadi Rumah Pemotongan Hewan yang Modern dan Higienis
- BNPB Catat Dampak Cuaca Ekstrem Picu Bencana di DIY dan Bogor
Advertisement